LIVE TV
Keluarga Besar Korem 042/Gapu Berbagi Takjil Buka Puasa Untuk Masyarakat Pengguna Jalan Danrem 042/Gapu Terima Kunjungan Kakanwil DJPb Jambi Danrem 042/Gapu Terima Peserta SSDN Program Dikreg Angkatan LXV Lemhannas 2023 Danrem 042/Gapu Pimpin Sidang Parade Tamtama PK Gelombang I TA 2023 Sub Panda Jambi Latihan TRC Satgas Karhutla Resmi Ditutup, Danrem 042/Gapu Berharap Dapat Memberikan Kesiapsiagaan Atasi Karhutla

Home / Korem 042

Sabtu, 17 April 2021 - 09:11 WIB

Peringati Hari Ulang Tahun Kopassus, Korps Baret Merah Jambi Gelar Syukuran

KOREM 042 GARUDA PUTIH – Kasrem 042/Gapu, Kolonel Inf M.Yamin Dano beserta sesepuh dan Prajurit Kopassus di wilayah Provinsi Jambi menggelar acara Syukuran dan silaturahim Korp Baret Merah Provinsi Jambi bertempat di lantai 3 Swiss-Belhotel, Jumat (16/4/2021) malam.

Syukuran dan silaturahim tersebut digelar dalam rangka perayaan hari Jadi Kopussus yang ke 69 Kopassus yang jatuh pada hari Jumat (16/4).

Kasrem 042/Gapu Kolonel Inf M.Yamin Dano membacakan amanat Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, meminta dalam usianya ke-69 tahun, Komando Pasukan Khusus (Kopassus) TNI AD agar meningkatkan profesionalisme prajurit komando dengan terus berlatih, berlatih dan berlatih.

Baca juga :  Bekali Wasbang Kepada Siswa SMAN TT Jambi, Pangdam II/Sriwijaya : Menuju Indonesia Emas Generasi Muda Harus Perkokoh Persatuan

“Kembangkan inovasi dalam menghadapi tantangan yang semakin kompleks, demi bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),”

Menurut Panglima TNI, prajurit Kopassus adalah prajurit-prajurit pilihan dan terlatih. Bahkan, lanjut dia, selama 69 tahun, Komando Pasukan Khusus telah menorehkan tinta emas, catatan pengabdian dan prestasi gemilang.

Baca juga :  Kasrem 042/Gapu ikuti Gerak Jalan Santai Dalam Rangka HUT RI Ke 77 Tahun 2022

Hal itu yang menjadikan kehormatan bagi warga Kopassus dan tentu sangat membanggakan tidak hanya bagi prajurit komando tetapi juga bagi seluruh rakyat Indonesia.

“Selamat ulang tahun ke-69 kepada segenap prajurit dan keluarga besar Kopassus dimana pun berada dan bertugas. Berani, benar berhasil. Komando,” kata Panglima TNI.

Acara syukuran dan silaturahim keluarga besar Kopassus wilayah Jambi berjalan dengan hikmat dan aman dengan tetap melaksanakan Protokol Kesehatan. (Penrem 042)

Share :

Baca Juga

Korem 042

Kadispenad : Pentingnya Kerja Sama dan Sinergitas Media

Korem 042

Korem 042/Gapu Berangkatkan 23 Orang Nakes Bantu Percepatan Vaksinasi di Tanjab Timur

Korem 042

Tim Korem Gapu Juara I Tarik Tambang HUT Ke 65 Prov Jambi Tahun 2022

Korem 042

Turnamen Liga Santri PSSI Piala Kasad 2022 Zona Provinsi Jambi Resmi Digelar

Korem 042

Danrem 042/Gapu Melalui Vicon Mengikuti Rapat Koordinasi Pengamanan Idul Fitri 1442 Hijriah

Korem 042

Korem 042/Gapu Gelar Bimtek Keamanan Informasi Di Internet Intelijen TA 2022

Korem 042

Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Agus Suhardi Pimpin Pemakaman Praka Anumerta Tuppal yang Gugur di Papua

Korem 042

Korem 042 Gapu Edukasi Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan Penanganan Covid-19 Secara Humanis